Sinopsis Film Perahu Kertas – Film Indonesia yang terbagi dua bagian, rilis tidak berselang lama, film ini merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karangan Dewi Lestari. Kabarnya Hanung Bramantyo sebagai sutradara tidak ingin membuang hal-hal dalam setiap halaman buku tersebut hingga akhirnya membuat film tersebut menjadi begitu panjang.
Awalnya film ini tidak ingin dibuat menjadi dua bagian. Perahu Kertas dibintangi oleh Maudy Ayunda dan Adipati Dolken. Menjadi salah satu film Indonesia terlaris di tahun 2012.
Bercerita tentang Kugy (Maudy Ayunda), seorang gadis eksentrik yang memiliki ketertarikan terhadap dongeng, Kugy berimajinasi kalau ia dalam dunia nyata sedang berperan sebagai seorang agen neptunus yang bertugas menyampaikan kisah hidup yang ia lalui. Menulis hal tersebut dalam sebuah kertas yang kemudian dilipat menjadi sebuah perahu dan melepasnya ke sungai.
Suatu hari, Kugy bertemu dengan Keenan (Adipati Dolken), Kugy dan Keenan ternyata saling cocok, mereka mengalami perang batin antara mimpi dan kehidupan nyata yang mereka harus lalui, mereka sama-sama harus ikut arus melupakan hal yang menjadi cita-citanya.
Dari sana pula mereka berdua sering menghabiskan waktu bersama, berfantasi tentang kehidupan di planet neptunus, menjadi agen yang memberi radar sinyal neptunus dan tentu berjuang meraih cita-cita mereka baik Keenan sebagai seorang pelukis maupun Kugi sebagai penulis cerita dongeng.
Baca juga : Daftar Film Romantis Terbaik
Detail Film Perahu Kertas
Genre : Romantis
Produser : Chand Parwez Servia, Putut Widjanarko
Sutradara : Hanung Bramantyo
Penulis : Dewi Lestari (novel)
Pemain : Maudy Ayunda, Adipati Dolken, Reza Rahadian, Sylvia Fully
Trailer Film Perahu Kertas
Sekian Informasi tentang Resensi Film Perahu Kertas. Bagi yang telah menonton film ini dan ingin berbagi Review, dapat memberikannya pada kolom komentar, semoga artikel ini dapat memberikan tambahan informasi bagi kalian. Ikuti terus update artikel SinopsistentangFilm dengan mengikuti melalui email.
0 komentar:
Posting Komentar