Sinopsis Film 50 First date 2004

Posted by

Sinopsis Film 50 First date 2004

Sinopsis Film 50 First Date 2004 – Film Romantis Komedi yang rilis tahun 2005 disutradarai oleh Peter Seagal, ditulis oleh George Wing. Film ini dibintangi Adam Sandler, Drew Barrymore, Rob Schneider, Sean AstinLusia Strus dan Blake Clark. Lokasi syuting film ini banyak berada di Oahu, Hawaii, berkisah tentang seorang wanita yang mengalami penyakit tidak bisa menyimpan ingatan jangka pendek, karena sebuah trauma kecelakaan masa lalu.

Bercerita tentang Henry (Adam Sandler) seorang lelaki yang tidak pernah merasa nyaman dengan wanita dan berganti-ganti pacar, suatu hari ia bertemu seorang wanita bernama Lucy (Drew Barrymore) di sebuah cafe. Awal pertemuan itu, Henry merasa Lucy ini berbeda, ia ingin Lucy tersebut menjadi alasan untuk berhenti menjadi seorang playboy.

Setelah mencoba mendekati Lucy dengan rayuannya, Henry percaya Lucy tergoda olehnya dan membuat janji untuk bertemu kembali besok di kafe tersebut.

Besoknya, Henry yang merasa telah membuat janji datang kembali ke kafe, Lucy sudah ada disana tapi betapa kagetnya Henry, ternyata Lucy gak ngenalin. Karena penasaran dan rasa cintanya, Henry nanya ke orang yang ada di kafe, akhirnya dia tahu kalau Lucy mengalami penyakit ‘short term memory’ akibat kecelakaan, jadi Lucy besoknya bakal lupa apa yang dilakuin sepanjang hari kemarin. Lucy cuma inget setiap hari adalah tanggal 13 Oktober yang merupakan hari kecelakaan dan juga hari ulang tahun ayahnya.

Ayah dan adik Lucy gak mau Lucy mengetahui penyakitnya itu, jadi setiap pagi mereka bertingkah seperti tanggal 13 Oktober. Membeli koran setiap hari tanggal 13 Oktober dan mengingatkan Henry untuk tidak menyakiti perasaan Lucy.

Tapi Henry tidak mau menyerah begitu saja, ia mencoba terus untuk memberi kesan kepada Lucy setiap harinya meski mengetahui kalau keesokan hari akan terlupakan oleh Lucy. Hal gila dan konyol terus dilakukan sang playboy demi mendapat sedikit kenangan, ingatan serta rasa cinta dari Lucy.

50 First date merupakan tipikal film romantis yang memiliki banyak unsur komedi di dalamnya. Iya tentu saja, hal ini jelas terlihat dari nama Adam Sandler sebagai pemain. Film ini menjadi film kedua dari tiga film Adam Sandler bermain bersama Drew Barrymore, dua film lainnya adalah The Wedding Singer (1998) dan Blended (2014).

Detail Film 50 First Date 2004
Genre: Comedy, Romance
Director: Peter Seagal
Writer: George Wing
Casts: Adam Sandler, Drew Barrymore, Rob Schneider, Sean Astin, Lusia Strus
IMDB

Sekian Informasi tentang Sinopsis Film 50 First Date 2004. Baca juga Sinopsis Film Blood Diamond, bagi yang telah menonton film ini dan ingin berbagi Review, dapat memberikannya pada kolom komentar, semoga artikel ini dapat memberikan tambahan informasi bagi kalian. Ikuti terus update artikel SinopsistentangFilm dengan mengikuti melalui email.


Blog, Updated at: 10.09

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts