Sinopsis Film The 6th Day – Film The 6th Day adalah Film Hollywood bergenre fiksi-ilmiah yang disutradarai oleh Roger Spottiswoode dan dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger, Michael Rapaport, Tony Goldwyn, Michaeal Rooker, Sarah Wynter, dan Robert Duvall. Film ini mengambil cerita tentang kloning yang dilakukan untuk manusia, tentu hal ini menimbulkan konflik karena manusia memiliki akal dan pikiran. Film The 6th Day rilis pada tahun 2000 yang lalu.
Sinopsis The 6th Day bercerita tentang Adam Gibson (Arnold Schwarzenegger), seorang pria yang sangat sayang dengan keluarganya yang harmonis, ia harus kehilangan anjing peliharaan yang mati, sementara sang istri menginginkan agar anjing tersebut dikloning karena anak mereka sangat kehilangan dengan kematian anjingnya itu.
Adam kurang setuju dengan ide yang diberikan istrinya karena ini dianggapnya sama dengan membohongi anaknya, ia ingin anak mereka dapat menerima kenyataan itu.
Setelah perdebatan yang panjang, suatu kejadian aneh menimpa dirinya, saat pulang dari kerja, Adam melihat dirinya telah berada di rumah. Merayakan ulang tahunnya lalu tiba-tiba Adam diteror oleh tiga orang asing. Adam merasa ada yang telah melakukan kloning pada dirinya tanpa ia ketahui.
Genre: Fiksi-ilmiah
Sutradara: Roger Spottiswoode
Penulis: Cormac Wibberley, Marianne Wibberley
Durasi: 123 menit
Pemain Film The 6th Day:
- Arnold Schwarzenegger sebagai Adam Gibson
- Michael Rapaport sebagai Hank Morgan
- Tony Goldwyn sebagai Michael Drucker
- Michael Rooker sebagai Robert Marshall
- Sarah Wynter sebagai Talia Elsworth
- Wendy Crewson sebagai Natalie Gibson
- Rodney Rowland sebagai P. Wiley
- Terry Crews sebagai Vincent Bansworth
- Ken Pogue sebagai Speaker Day
- Colin Cunningham sebagai Tripp
- Robert Duvall sebagai Dr. Griffin Weir
- Wanda Cannon sebagai Katherine Weir
- Taylor Anne Reid sebagai Clara Gibson
Sekian Informasi tentang Sinopsis Film The 6th Day. Semoga artikel ini dapat memberikan tambahan informasi bagi kalian. Ikuti terus update artikel SinopsistentangFilm dengan mengikuti melalui email.
0 komentar:
Posting Komentar