Sinopsis Film The Adjusment Bureau – adalah sebuah film romance, thriller Amerika Serikat
yang dirilis tahun 2011. Ditulis dan disutradarai oleh George Nolfi, sebenarnya
George Nolfi membuat The Adjustment Bureau berdasarkan cerita pendek Philip K.
Dick dengan judul (Adjustment Team). Dibintangi oleh Matt Damon, Emily Blunt,
Anthony Mackie, John Slattery, Michael Kelly dan Terence Stamp.
Sinopsis Film The Adjusment Bureau bercerita tentang David Norris (Matt Damon) yang
merupakan mantan pemain basket Fordham University, yang terjun dalam dunia
politik. David memiliki kharisma, serta potensi besar, bahkan orang terdekatnya
yakin kalau karir David akan bersinar tapi David juga memiliki rasa cemas dalam
dirinya.
Saat semuanya
terasa sesuai rencana, David bertemu dengan gadis penari balet bernama Elise
Sellas (Emily Blunt), kedatangan Elise membuat David kehilangan arah. Semua
yang selama ini menjadi tujuan hidupnya seperti tidak dibutuhkan lagi saat
bertemu dengan Elise. Tapi ada kekuatan yang ingin memisahkan David dari Elise.
Ketika melawan kekuatan
yang ingin memisahkannya dengan Elise, dia justru semakin terasa jauh dari
gadis tersebut. David mengetahui kalau orang dari Adjustment Bureau yang
mencoba menjauhkan David dan Elise. David dihadapkan sebuah pilihan untuk tidak
dapat bersatu dengan Elise atau melawan keinginan dunia Adjustment Bureau yang
tentu akan membuat tujuan hidupnya dalam dunia politik akan hancur.
Detail Film The
Adjusment Bureau
Genre : Romance,
Thriller
Director : George
Nolfi
Writers : George
Nolfi, Philip K. Dick (Adjustment Team)
Casts : Matt Damon,
Emily Blunt, Anthony Mackie, John Slattery, Michael Kelly, Terence Stamp
Sekian Informasi
tentang Sinopsis Resensi Film The Adjusment Bureau. Baca juga Sinopsis Film Ghost Rider, bagi yang telah menonton film ini dan ingin berbagi
Review, dapat memberikannya pada kolom komentar, semoga artikel ini dapat
memberikan tambahan informasi bagi kalian. Ikuti terus update artikel
SinopsistentangFilm dengan mengikuti melalui email.
0 komentar:
Posting Komentar